Saturday 19 July 2014

Pemahaman Tentang Teks Eksplanasi

Teks Eksplanasi

Kali ini saya ingin berbagi tengtang Teks Eksplanasi, teks dibawah ini merupakan penjelasan dari guru Bahasa Indonesia saya di SMP Negeri 03 Tuban (Bu Suskandiati S,Pd.)

Berikut Penjelasannya :
   Eksplanasi adalah jenis teks yang menjelaskan hubungan logis dari beberapa peristiwa. Pada teks eksplanasi, sebuah peristiwa timbul karena ada peristiwa lain sebelumnya dan peristiwa tersebut mengakibatkan peristiwa lain terjadi setelahnya. 
Contohnya : Peristiwa alam Tsunami yang biasa terjadi karena Gempa Bumi yang berskala tinggi

A) Struktur Teks Eksposisi
   * Pernyataan Umum : Tanggapan secara umum.
   * Deretan Penjelasan / Eksplanasi : Urutan / Secara Urut
   * Interpretasi / Simpulan : Keterkaitan antara peristiwa satu dengan yang lainnya.



B) Ciri - ciri Teks Eksposisi :
Ciri 1 :
a. Pernyataan Umum
    Pernyataan Umum merupakan gambaran awak tentang apa yang disampaikan dengan pernyataan yang bersifat umum.
b. Deretan Penjelasan / Eksplanasi 
    Deretan Penjelasan / Eksplanasi merupakan inti penjelasan yang disampaikan oleh seseorang atau oleh seseorang atau oleh teks bacaan.
c. Interpretasi / Simpulan
    Interpretasi / Simpulan berisi pandangan / simpulan penulis yang bersifat obsional (boleh ada dan boleh tidak ada)

Ciri 2 :
Memuat Informasi yang berdasarkan fakta / faktual.

Ciri 3 :
Faktualnya memuat informasi yang bersifat keilmuan.

C) Untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan Teks Eksplanasi, kita melihat dari 3 aspek. Yaitu :
 Isi
     Isi teks eksplanasi terkait dengan kejelasannya. Maksudnya, penjelasan mengenai fenomena / peristiwa dalam teks eksplanasi harus dibuat sejelas mungkin. Asalan mengapa fenomena itu dapat terjadi harus lengkap, serta fakta - fakta pendukung alasan tersebut juga dapat di pertanggungjawabkan kebenarannya.

 Struktur Teks
     Kalimat - kalimat dalam teks eksplanasi harus padu dan mengikuti struktur teks eksplanasi seperti yang telah dijelaskan. Struktur teks eksplanasi diawali dengan pernyataan umum mengenai fenomena yang akan dibahas, dilanjutkan dengan penjelasan "Mengapa hal tersebut bisa terjadi" dan diakhiri dengan simpulan.

 Kebahasaan Teks
     Teks eksplanasi harus ditulis berdasarkan dengan kaidah teks yang baku. Kaidah teks mencakup ejaan, tanda baca, pilihan kata, keefektifan kalimat dan keterpaduan paragraf.
Contoh : 
     Lahan untuk permukiman di DKI Jakarta termasuk barang langka. Jika pun ada, harganya suhu selangit. Sementara itu, upaya untuk pengembangan area permukiman ke wilayah timur, selatan, maupun barat mulai tersendat - sendat.
*Menjelaskan tentang apa?

     Menjelaskan tentang langkanya lahan permukiman di DKI Jakarta.

No comments:

Post a Comment